P&G Mengembangkan dan Membina Mahasiswa Menjadi Pemimpin Masa Depan

By poetry - 23.48

Upaya pengembangan bakat dan kepimpinan P&G telah diakui secara global. Setelah meluncurkan program P&G CEO Academy 2014 di Jakarta, P&G kembali memilih mahasiswa berprestasi dengan kualitas kepemimpinan di Yogyakarta untuk dipersiapkan dan dikembangkan menjadi pemimpin masa depan dengan “P&G way”.



Pada hari Rabu, 26 November 2014, di Sheraton Mustika Yogyakarta, Procter & Gamble, perusahaan penyedia kebutuhan rumah tangga dan perawatan personal terkemuka di dunia, menyambut kehadiran para pemimpin mahasiswa berprestasi sebagai peserta angkatan pertama program P&G CEO Academy 2014. CEO Academy merupakan program unggulan yang dipelopori P&G dimana P&G mengundang mahasiswa berprestasi dari universitas-universitas terkemuka di Indonesia; bertujuan untuk melahirkan mahasiswa sebagai generasi penerus yang akan memimpin organisasi dan komunitasnya masing-masing.



Director, Corporate Communication of PT. P&G Home Products Indonesia, Nararya Soeprapto kepada poetryana.com bilang, “Bakat dan kepemimpinan merupakan nilai-nilai dan dasar dari keberhasilan P&G. Oleh karenanya P&G berkomitmen untuk menumbuhkan dan mengembangkan bakat generasi muda Indonesia untuk menjadi pemimpin masa depan,” 

Melalui CEO Academy, P&G menyediakan sebuah lingkungan yang dapat memberikan pengalaman belajar dari segi pengembangan diri, interaksi sosial, perencanaan strategis dan pemikiran persuasif. Area ini juga menjadi kunci keberhasilan bagi seseorang untuk menjadi seorang pemimpin, dan P&G sendiri sangat bangga dapat memberikan kontribusi dalam membantu para mahasiswa untuk menjadi pemimpin di masa depan.

Mahasiswa dengan prestasi akademi terbaik dan pengalaman di bidang kepimpinan di organisasi atau komunitas dapat mengikuti program eksklusif ini. Sekitar 30 mahasiswa dari Universitas Gadjah Mada telah terpilih mengikuti P&G CEO Academy 2014 yang dilaksanakan di Yogyakarta.

Program CEO Academy membekali para peserta dengan Model Pengembangan Kepimpinan P&G 70-20-10. Melalui model ini peserta dapat memperluas keterampilan dan pengetahuan mereka tentang kepemimpinan dan pengembangan strategi melalui bimbingan secara personal, serta bimbingan bersama para mentor dan pemimpin P&G dan pelatihan formal. Para mahasiswa dapat mengikuti praktek nyata melalui penerapan studi kasus yang akan menantang kemampuan mereka akan kepimimpinan, berpikir secara strategis dan kemampuan menjual secara persuasif. CEO Academy merupakan wadah untuk mendorong bakat kemimpinan melalui proses pertukaran ide, ilmu pengetahuan, serta pengalaman bersama.

P&G merekrut mereka yang terbaik, dengan prestasi, dan keahlian beragam dari seluruh dunia. Kami mengajarkan mereka nilai tanggung jawab, memberikan arahan agar model tersebut dapat diterapkan dengan sukses, dan mengacu pada tujuan, nilai dan prinsip perusahaan P&G.

 “Selama dua hari di program CEO Academy, mahasiswa yang telah terpilih akan merasakan pengalaman menjadi karyawan,” bilang Nararya Soeprapto. "Program ini membekali peserta melalui kesempatan untuk belajar tentang strategi, praktek kepemimpinan dan manajemen bisnis dengan akuntabilitas yang jelas dalam hal strategi, operasional, dan hasil yang diperoleh. Ada banyak kesempatan untuk belajar tentang strategi bisnis dan praktek kepemimpinan bisnis dan manajemen dengan melakukan, dengan akuntabilitas yang jelas untuk strategi, operasional, dan hasil.”

"Kami percaya pada keberagaman dan adanya kebersamaan sebagai aset penting bagi perusahaan untuk tetap kompetitif serta memenuhi kebutuhan pelanggan kami di seluruh dunia. Perbedaanserta keragaman wawasan danide telah, dan akan terus menciptakan inovasi yang dapat mendorong pertumbuhan perusahaan. Melalui P&G CEO Academy kami sangat banggadapatmenghadirkan prosesdan pengalaman ini bagi para peserta,” tambah Nararya.

Di tahun 2014, P&G telah diakui keunggulannya dalam bidang pengembangan kepimimpinan oleh berbagai organisasi terkemuka. Di awal tahun, Chief Executive Magazine menobatkan P&G sebagai perusahaan terbaik untuk "2014 Best Companies for Leaders.” Ini adalah tahun ketiga P&G menerima penghargaan tersebut.Di akhir tahun 2014, Hay Group, perusahaan manajemen-konsultasi global yang bekerjasama dengan para pemimpin dunia untuk mengubah strategi perusahaan, memberikan peringkat pertama kepada P&G untuk “20 Best Companies for Leadership 2014” selama dua tahun berturut-turut (2013 dan 2014). Hay Group Study adalah badan survei riset global, yang melibatkan lebih dari 17.000 orang di 2.100 organisasi dengan hasil survei yang berasal dari 115 negara.


  • Share:

You Might Also Like

6 Comments

  1. J.J. Watt will have to wait until nfl jerseys store next season to make a serious run at an unprecedented fourth NFL Defensive wholesale nfl jerseys Player of the Year award.

    The league's dominant defensive Nike Air Max 2015 Shoes force re-injured his back during Houston's NFL Jerseys Week 3 loss to the New England Patriots, NFL Network Insider Ian Nike Air Max 90 Rapoport reported cheap nfl jerseys Tuesday, according to multiple sources with direct knowledge of the situation.

    The Texans will be re-signing veteran defensive end Nike Roshe Run Antonio Smith for depth, Nike Free Run a source informed of the one-year agreement has told Mike Garofolo.

    BalasHapus